Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kab. Bandung dan UNIBA Kerjasama Awasi Pilkada 2024

Anggota Bawaslu Kabupaten Bandung beserta Dekan FISIP UNIBA

Bawaslu Kabupaten Bandung ajak Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bale Bandung (UNIBA) bekerjasama untuk awasi penyelenggaraan Pilkada Tahun 2024. Kerjasama tersebut dibangun dengan adanya penandatangan Memorandum Of Understanding (MOU) antara kedua belah pihak yang dilaksanakan di Ruang Fakultas FISIP UNIBA. Hal ini merupakan wujud dari komitmen kedua lembaga tersebut untuk mengawal pelaksanaan pesta demokrasi di Kabupaten Bandung, (Bandung, 31 Mei 2024).

Komitmen yang dibangun antara Bawaslu Kabupaten Bandung dan Fisip Uniba tercantum dengan jelas dalam isi Nota Kesepahaman/Memorandum Of Undestanding (MOU) tersebut. Diantara isi dari dari MOU tersebut yaitu mencakup Pengembangan Pengawasan Pemilihan dalam rangka mendukung pelaksanaan Pemilhan Kepala Daerah di Kabupaten Bandung, Pendidikan Demokrasi kepada Pemilih Pemula khususnya pemuda, Pengawasan Partisipatif dan Melaksanakan Kerjasama dalam bidang sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dan pemuda.

“Penandatangan MoU ini merupakan bukti keseriusan Bawaslu Kabupaten Bandung dan FISIP UNIBA dalam mengawal dan mengawasi demokrasi khususnya dari segi pengawasan partisipatif jelang Pilkada 2024 mendatang”, Ujar Kahpiana Ketua Bawaslu Kabupaten Bandung. 

Pada sambutannya Kahpiana juga berharap dengan adanya penandatangan kerjasama dengan perguruan tinggi, pengawasan partisipatif dapat dilaksanakan juga oleh mahasiswa, hal ini dilakukan agar Mahasiswa tidak hanya berkutat dalam bidang akademik di kampus saja, namun juga bisa ikut terlibat dalam pengawasan di tingkat TPS bahkan ikut mengawasi proses kampanye yang berlangsung nanti.

Selain itu, dengan terselenggaranya kerjasama ini, FISIP UNIBA juga berharap agar kedepan dalam pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berpartisipasi mensukseskan pesta demokrasi di Kabupaten Bandung baik dalam pengawasan partisipatif atau membantu memberikan Pendidikan demokrasi kepada pemilih pemula dalam lingkup Perguruan Tinggi.

“Fisip dan Bawaslu Kabupaten Bandung pada prinsipnya sudah menjalin kerjasama cukup panjang khususnya dalam hal pendidikan dan pengabdian masyarakat, adanya MOU ini semakin menegaskan bahwa Fisip dan Bawaslu Kabupaten Bandung memiliki komitmen yang sama dalam membangun Kabupaten Bandung. Ke depan, praktik baik kerjasama ini semoga lebih banyak memberikan manfaat untuk kedua belah pihak, terkhusus masyarakat sebagai entitas utama yang harus kami layani”, Ungkap Dekan Fisip Uniba Rendy Adiwilaga.