Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Bandung Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Bawaslu Kabupaten Bandung Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

SOREANG – Bawaslu Kabupaten Bandung melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di halaman kantor Bawaslu Kabupaten Bandung, Rabu (1/10/2025).

Upacara ini dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Bandung, Kahpiana, serta diikuti oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Bandung, Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Bandung, para kepala subbagian dan seluruh staf sekretariat Bawaslu Kabupaten Bandung.

Dalam amanatnya, Kahpiana menegaskan bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila menjadi momentum penting untuk merefleksikan nilai-nilai luhur Pancasila yang harus terus dijaga, terutama oleh jajaran Bawaslu dalam melaksanakan tugas pengawasan pemilu.

“Sebagai pengawas pemilu, kita harus memegang teguh nilai-nilai Pancasila, menjaga integritas, serta menegakkan keadilan dalam setiap tahapan demokrasi. Hari Kesaktian Pancasila mengingatkan kita bahwa ideologi bangsa adalah fondasi yang tak tergantikan,” ujar Kahpiana.

Diharapkan seluruh jajaran dapat semakin memperkuat komitmen menjaga persatuan dan demokrasi, sekaligus meneguhkan peran sebagai lembaga yang independen, profesional, dan berintegritas.