Dadang Supriatna dan Ali Syakieb Rapat Paripurna Penyampaian Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung periode 2025-2030
|
SOREANG - Anggota Bawaslu Kabupaten Bandung Deni Jaelani hadiri Rapat Paripurna Istimewa yang merupakan rangkaian kegiatan pasca Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bandung Periode 2025-2030, Kamis (20/2/2025).
Hadir pula Kapolresta Bandung, Kepala Kejaksaan, Dandim 0624, serta seluruh stakeholder turut menyaksikan pengesahan dan penetapan Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih.
Rapat Paripurna tersebut membahas visi-misi terkait program kerja pemerintahan daerah Kabupaten Bandung periode 2025-2030. Dadan Supriatna dan Ali Syakieb menyatakan komitmennya untuk menjalankan amanah yang diberikan masyarakat Kabupaten Bandung sebaik-baiknya.
Diharapkan dapat menciptakan stabilitas keamanan dan kesejahteraan masyarakat wilayah Kabupaten Bandung. Sehingga Kabupaten Bandung dapat menjadi wilayah yang aman, damai dan kondusif.