KESIAPAN TAHAPAN KAMPANYE KABUPATEN BANDUNG BERSAMA RADIO RRI PRO 1 BANDUNG
|
BANDUNG - Anggota Bawaslu Kabupaten Bandung Yunita Rosdiana, melakukan talkshow bersama radio RRI Pro 1 Bandung dalam acara Bincang Bandung Pagi ini dengan tema kesiapan tahapan kampanye pemilu 2024, Kamis (23/11).
Topik perbincangan yang berlangsung selama kurang lebih satu jam membahas mengenai banyak hal, diantaranya yaitu mengenai jadwal pelaksanaan kampanye yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 November 2023 s. d 10 Februari 2024 serta membahas strategi, potensi pelanggaran dan tata cara penanganan pelanggaran di masa kampanye oleh Bawaslu Kabupaten Bandung sampai pengawas tingkat kecamatan dan kelurahan/desa.